Rabu, 17 Oktober 2012

cara menghafal yang baik bagi siswa sekolah dasar

ayat-kursi

Sebaik-baik diantara kalian adalah orang yang mempelajari al-quran dan mengajarkannya. (HR. Bukhari)
Setiap guru agama pasti pernah mengalami kesulitan dalam memberikan metode agar anak cepat hafal surah surah pendek.terlebih kalau yang dihadapinya siswa sekolah dasar, padahal disetiap semester dalam mata pelajaran al quran hadits dimadrasah atau mata pelajaran pai disekolah ada kompetensi dasar yang mewajibkan peserta didik hafal surah - surah yang diajarkan.mau tidak mau seorang pendidik pun harus mampu membimbing peserta didiknya agar mampu mencapai kompetensi dasar tersebut.akan tetapi jangan putus asa, saya punya Tips yang sudah saya uji cobakan dan alhamdulillah hasilnya memuaskan mungkin dapat dijadikan contoh bagi yang lain. Begini caranya :
1) Hindarkan kata - kata memaksa anak untuk menghafal al-quran
2) Ciptakan suasana yang menyenangkan dalam menghafal semisal meniru suara audio murattal al quran dengan cd
3) Ajarkan peserta didik cara membacanya satu persatu ayat secara pelan - pelan
4) Jangan menyuruh anak menghafal surah sekaligus
5) Ajarkan peserta didik untuk menghafal satu persatu ayat sampai benar benar hafal baru dilanjutkan dengan menghafal ayat berikutnya
6) Bunyikan kaset murattal alquran juz amma setiap kali akan masuk sekolah, istirahat dan pulang agar peserta didik lebih akrab dengan surah surah alquran
7) Jelaskan apa manfaat dan kandungan ayat yang terdapat dalam surah tersebut
8) Jangan menyuruh peserta didik menghafal ketika mereka sedang bermain/istirahat
9) Hindarkan peserta didik dari celaan dan tekanan ketika mereka sulit menghafal karena dapat mempengaruhi psikologi mereka
10) Beri pujian ketika mereka dapat menghafal ayat / surah dengan baik
11) Beritahu agar peserta didik berusaha meniggalkan maksiat, sholat lima waktu dengan rajin dan berdoa
12) Bagi Seorang pendidik rajinlah mendoakan peserta didiknya baik siang maupun malam agar mereka dimudahkan segalanya dalam menuntut ilmu
Akhirnya selamat mencoba semoga bermanfaat.amin..